Friday, January 24, 2014

Hamil. Rempong?

Ada satu hal yang saat saya hamil kemarin, begitu ingin saya share kepada seluruh Ibu-ibu hamil dimana pun Anda berada. Bagi yang belum kenal, saya melahirkan bayi Aqila pada tanggal 19 Juni 2013 yang lalu.

Saat Anda dinyatakan hamil, Alhamdulillah.. Anda akan segera dihadapkan dengan berbagai macam hal baru sehubungan dengan hadirnya janin didalam rahim Anda.

Sebut saja :
- Gemuk, naik berat badan cukup sihnifikan yang seringkali bikin ga pe-de
- Flek atau pendarahan
- Jerawatan karena kadar hormon yang meningkat
- Mual, muntah, eneg dan kawan-kawannya
- Pusing kepala tak berkesudahan
- Kaki keram
- Hipertensi
- Kaki bengkakkk!
- Insomnia
- Dan lain sebagainya

Semua terkesan menjadi 'momok' tersendiri bagi para wanita hamil. Tapi saya cuma ingin bilang kepada kalian semua, bahwa Allah itu MAHA ADIL. Ia tidak mungkin memberikan SEMUA hal diatas kepada kalian dalam satu waktu, ALL IN. Tidak mungkin. Seorang Ibu hamil pasti hanya akan merasakan dua atau tiga gejala dari yang saya sebutkan diatas.

Jadi ketika Anda mual, jangan mengeluh karena mungkin kalian tidak jerawatan. Ketika sering pusing kepala, jangan mengeluh karena mungkin kalian tidak mudah flek atau pendarahan. Ketika insomnia melanda, jangan mengeluh mungkin sebagian dari Ibu hamil tidak seberuntung Anda memiliki suami disamping Anda, sebagian mungkintidur sendirian karena suami harus tugas diluar kota.

Seandainya punnnnnn ternyata di suatu tempat ada Ibu hamil yang datang ke saya dan mengatakan SAYA MERASAKAN SEMUA KELUHAN DIATAS, sekali lagi, jangan mengeluh, karena mungkin, ada yang ingin sekali hamil tetapi Allah belum memberikan kesempatan indah itu.

Saya pun beberapa kali kerap mengeluh saat hamil, terutama karena suami saya seringkali tidak berada disamping saya karena harus tugas diluar kota. Tetapi saya ingin Ibu hamil yang membaca ini, mungkin sebagian yang masih sering mengeluh, belajar dari pengalaman saya, percayalah mengeluh tidak akan mengurangi apa yang kita rasakan. Tapi dengan bersyukur, insya Allah, Allah akan memudahkan segalanya.

Enjoy your pregnancy! Happy Mommy, Happy Baby :)

No comments:

Post a Comment

Isu Yang Meresahkan

  Isu Kemanusiaan Bikin Baper   Siswi SMP dipergoki sedang menerima panggilan pria hidung belang. Seorang anak tega membunuh ibunya ka...